Home | Site Map   
 

  Company Overview
  Facility and Network
  Service Guarantee


 

  Konfirmasi Pembayaran
  Formulir Pendaftaran
  6 Langkah Menyewa Hosting
  4 Langkah Memindah Hosting

     
www.

 
  Ekonomi  :  5 - 10 Mb
  Bisnis  :  25 - 100 Mb
  Eksekutif  :  250 - 500 Mb
   
 
  Rocket Lot I :
  Rocket Lot II :
 
  Jl. Komplek Keuangan VI, No. 57, Cilandak Barat, Jakarta, 12430 Telp./Fax (021) 765-7157
Email : sales@rocketlot.com
 

RocketLot adalah sebuah perusahaan penyedia layanan web hosting yang selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada para klien. Untuk menjaga kelangsungan kualitas layanan dan kepentingan para pelanggan, RocketLot telah membuat dokumen Term of Service (“TOS”) sebagai petunjuk bagi para pelanggan mengenai hak dan tanggung jawab yang dimiliki dalam menggunakan layanan dari RocketLot.

Kewajiban Pelanggan

  1. Pelanggan wajib membaca, memahami dan menyetujui peraturan-peraturan yang tercantum dalam dokumen ini.
  2. Pelanggan wajib memberikan data yang lengkap dan akurat melalui formulir yang telah disediakan pada situs web atau sesuai dengan permintaan RocketLot.
  3. Jika ada perubahan data seperti alamat, email, nomor telepon atau fax, pelanggan wajib menginformasikan perubahan tersebut kepada RocketLot melalui email support. Hal ini untuk menghindari tidak sampainya informasi dari pihak RocketLot yang berkaitan dengan layanan yang disediakan RocketLot.
  4. Pelanggan wajib membayar biaya layanan hosting secara tepat waktu, sesuai dengan harga paket yang telah dipilih pada saat mendaftarkan hosting yang tercantum pada formulir pendaftaran.
  5. Pelanggan wajib melakukan konfirmasi setelah melakukan pembayaran melalui formulir yang telah kami sediakan.
  6. Backup akan dilakukan oleh penyedia layanan web hosting tetapi, pelanggan disarankan untuk melakukan backup file terbaru miliknya untuk berjaga-jaga jika proses backup tidak dapat mengembalikan file yang hilang dengan alasan apapun juga. Pihak penyedia layanan web hosting tidak akan bertanggung jawab atas data atau kehilangan lainnya yang tidak terbackup. Backup tidak akan dilakukan terhadap pelanggan yang telah melakukan pembatalan perpanjangan kontrak kecuali jika dianggap perlu oleh pihak penyedia layanan web hosting. Karena proses pembatalan akan diproses sesegera mungkin, file-file yang dibutuhkan yang diakibatkan oleh proses pembatalan tersebut, sebaiknya segera di download seiring dengan proses pembatalan tersebut.
  7. Apabila pelanggan memutuskan untuk mengundurkan diri dari service RocketLot, maka pelanggan wajib memberi pemberitahuan ke Billing Support RocketLot sebelum jatuh tempo bulan bersangkutan. Apabila tidak ada pemberitahuan pengunduran diri dari pihak Pelanggan, maka pembayaran bulanan pelanggan dianggap berjalan terus dan pelanggan wajib membayar tunggakan tersebut.

Penggunaan Layanan

Pelanggan dilarang menggunakan layanan RocketLot untuk :

  1. Menyimpan, mengirim, menampilkan atau menyediakan link ke sebuah situs yang mempunyai materi yang bersifat Dewasa/Porno dilarang keras. RocketLot tidak akan mentolerir kegiatan tersebut dan akan menonaktifkan atau menghapus materi tersebut tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada pelanggan.
  2. Dilarang mengirimkan email yang tidak di inginkan dari server RocketLot atau merekomendasikan domain yang dihosting di RocketLot dalam bentuk SPAM, baik itu yang berasal dari jaringan RocketLot maupun yang bukan. RocketLot akan menjaga nama baik dengan mengambil tindakan tegas atas keluhan kegiatan spaming. RocketLot berhak menghentikan account yang bersifat menggangu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Situs yang mengiklankan, menjual atau memberikan akses ke produk spamware atau daftar email atau produk yang ditujukan untuk hal tersebut, atau menjual alamat email, atau digunakan untuk mengirimkan email sampah tidak diijinkan pada semua server RocketLot.
  3. Untuk melindungi dan mejaga kinerja semua server, semua kegiatan yang dapat menganggu atau memonopoli sumber daya server dalam jaringan RocketLot dilarang keras. Ini termasuk dan tidak terbatas pada penggunaan program yang dapat memakan sumber daya CPU melebihi batas yang ditentukan seperti :
    • Menggunakan hardisk server untuk backup atau penyimpanan materi yang tidak berhubungan dengan web site yang bersangkutan.
    • Menggunakan fasilitas email bukan untuk account pelanggan, menjual kembali space hardisk tanpa surat perjanjian yang sewajarnya.
    • Menggunakan server untuk menjalankan kejahatan atau kegiatan yang melanggar hukum.
    • Memasuki sistem milik orang lain tanpa ijin atau bertujuan menyediakan kegiatan seperti itu, atau melakukan aktivitas yang dapat digunakan untuk tujuan memulai penyusupan ke sistem milik orang lain tanpa ijin, mendistribusikan virus, worms, atau hal-hal yang bersifat merusak lainnya.
    • Menjalankan proses yang bersifat IRC (Internet Relay Chat) adalah terlarang tanpa pengecualian. Termasuk bots, bouncers, atau kode program atau paket software yang dirancang untuk memfasilitasi, menciptakan atau mengakses ke server IRC manapun channel IRC. Account pelanggan yang terbukti memiliki software atau kode program tersebut, akan di hentikan sementara atau di tutup tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Kode program atau software yang ditemukan didalam server akan segera dihapus tanpa pemberitahuan dan account yang bersangkutan akan mendapat peringatan. Pelangaran kembali terhadap kebijakan ini dikemudian hari akan mengakibatkan account pelanggan dihapus.
    • Menggunakan kode program php atau CGI yang menjalankan perintah console (shell scripts) adalah terlarang. Ini termasuk semua jenis kode program yang digunakan dengan tujuan menjalankan perintah shell atau yang merupakan proxy untuk akses shell melalui web browser. Jika kami menemukan hal-hal tersebut, kami akan menghapus tanpa pemberitahuan terlebih dahulu dan menghentikan account Anda.
  4. Menyimpan atau mendistribusi perangkat lunak termasuk shareware maupun freeware, baik file-file multimedia seperti MP3, Midi, Wav, Avi, Mpeg, maupun virus, trojans dan sebagainya.
  5. Dilarang melakukan akitivitas yang dapat melanggar hak cipta, merk dagang, paten, pemilik software, rahasia dagang yang dimiliki oleh pihak ketiga. RocketLot akan menghentikan account yang di tuduh melanggar hak cipta dan akan membatalkan account pelanggan yang terus menerus melakukan pelanggaran.

Biaya & Pembayaran

  1. Pihak RocketLot hanya akan mengaktifkan account pelanggan jika pelanggan telah mengirimkan bukti transfer atau mengisi formulir konfirmasi dan jika RocketLot telah menerima bukti transfer atau konfirmasi pembayaran yang bersangkutan.
  2. Biaya pajak, materai, pengiriman invoice dan segala biaya diluar biaya layanan RocketLot akan dibebankan ke pelanggan.
  3. Pembatalan kontrak dapat dilakukan oleh pelanggan sebelum habisnya masa garansi 30 hari uang kembali. Jika pembatalan kontrak dilakukan sebelum masa tersebut, maka pelanggan akan menerima uang kembali secara utuh. Setelah masa tersebut habis, pelanggan tetap dapat membatalkan kontrak namun tidak dapat menuntut uang kembali.
  4. Jika pelanggan tidak melakukan pembayaran melalui batas jatuh tempo kontrak maka pihak RocketLot akan menghentikan sementara account pelanggan dan memberikan peringatan satu. Jika 30 hari setelah peringatan satu pelanggan tetap tidak melakukan kewajiban pembayaran makan RocketLot akan menghapus account pelanggan tanpa pemberitahuan terlebih dahulu dan RocketLot tidak dapat disalahkan dan tidak memiliki bertanggung jawab atas hilangnya data.
  5. Aktifitas yang berkaitan dengan billing seperti konfirmasi pembayaran, tanya jawab mengenai pembayaran, mengirimkan barang bukti, dan sebagainya, hanya akan dilayani pada hari kerja dan jam kerja staff RocketLot yang berwenang.

Domain

  1. RocketLot tidak dapat disalahkan atau bertanggung jawab jika nama domain yang telah didaftarkan oleh Pelanggan didaftarkan pihak lain terlebih dahulu dikarenakan kelalaian Pelanggan dalam melakukan pembayaran terhadap pemesanan domain.
  2. RocketLot tidak dapat disalahkan atau bertanggung jawab jika nama domain yang telah didaftarkan oleh Pelanggan didaftarkan pihak lain terlebih dahulu dikarenakan pendaftaran domain dilakukan pada hari libur atau di luar jam kerja staff RocketLot yang berwenang.
  3. Jika nama domain Pelanggan telah jatuh tempo lebih dari 30 hari, maka status domain Anda akan berubah menjadi “REDEMPTION PERIOD”. Dalam masa tersebut RocketLot dapat membantu mengembalikan kepemilikan domain kepada Pelanggan dengan biaya layanan tambahan. Biaya ini belum termasuk biaya perpanjangan nama domain.
  4. Jika nama domain Pelanggan telah melalui masa “REDEMPTION PERIOD”, maka RocketLot tidak dapat membantu Pelanggan dalam mengembalikan kepemilikan domainnya dan RocketLot tidak bertanggung jawab atas hilangnya domain tersebut.

Dokumen TOS ini dapat berubah sebagian maupun keseluruhan setiap saat tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Jika ada perubahan, kami akan mengumumkannya pada bagian News di situs kami www.rocketlot.com.

Home | Terms of Service | Site Map 
copyright © 2004, www.rocketlot.com